PENAJAM PASER UTARA, Bakesbangpol- Sosialisasi 4 pilar kebangsaan digelar di kantor Sekretariat DPD PKS dengan diharidiri peserta 100 orang dari tokoh masyarakat, ormas, tokoh agama, dan pemuda dan simpatisan partai PKS. Selasa (01/6/2021).
Sosialsiasi dihadiri langsung KH. Aus. Hidayat DPR MPR RI fraksi PKS; Ketua DPD PKS Penajam Paser Utara, Dr. Wakidi, MA; Sekretaris DPD PKS PPU, Adv. Asrul Paduppai, Ap.Kom, SH; Sekertaris Majelis Pertimbangan DPW Kaltim, Ust. Imam Sijius; Ketua Dewan Etik Daerah, Rois Umar, S.Pd.I
Acara dibuka dengan kata sambutan oleh Dr. Wakidi,MA. Alhamdulillah kegiatan pada hari ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan diharapkan, kegiatan sosialisasi 4 pilar merupakan salah satu tugas dan peran DPR-MPR RI untuk menyampaikan demi terbangunnya kesadaran dan tujuan dari pokok-pokok dasar 4 pilar yang merupakan dasar Negara Republik Indonesia. Diharapkan dengan sosialisasi setiap tahun yang diagendakan oleh anggora DPR-MPR RI dapat memberikan mamfaat untuk para peserta dan sebagai penyambung lidah kepada masyarakat yang tidak turut hadir bersama kita pada hari ini.
” Kewajiban kita sebagai anggota DPR-MPR RI wajib melaksanakan atau melakukan kegiatan sosialisasi 4 pilar Kebangsaan kepada masyarakat dengan prinsip siap mendengarkan dan siap menyampaikan. Pancasila sebagai dasar ideologi Negara Republik Indonesia, UUD 1945 sebagai Konstitusi Negara, NKRI sebagai bentuk negara kesatuan, Bhinneka Tunggal Ika sebagai Semboyan Negara “. kata KH. Aus Hidayat.
Sebagai informasi acara selesai pada pukul 12.50 WITA, dalam kegiatan tersebut sudah mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid19.